John Locke
TUGAS IV ILMU BUDAYA DASAR “John Locke” Dosen: Aulia Ar Rahma Oleh Nama : Haniy Amalia S NPM : 14114770 Kelas : 1KA08 SISTEM INFORMASI FAKULTAS ILMU KOMPUTER Mei, 2015 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Locke disebut sebagai nabi revolusi yang paling moderat dan paling berhasil dari seluruh revolusi yang ada. Dinamakan demikian karena tujuan revolusi nya sederhana, tetapi benar – benar tercapai. Selain itu, di dalam bidang filsafat politik , Locke juga dikenal sebagai filsuf negara liberal. Bersama dengan rekannya, Isaac Newton , Locke dipandang sebagai salah satu figur terpenting di era Pencerahan . Locke menandai lahirnya era Modern dan juga era pasca-Descartes (post-Cartesian), karena pendekatan Descartes tidak lagi menjadi satu-satunya pendekatan yang dominan di dalam pendekatan filsafat waktu itu. Locke juga menekankan pentingnya p...